Kapolres Cirebon Kota Pimpin Deklarasi Khilafatul Muslimin Kembali Ke NKRI

    Kapolres Cirebon Kota Pimpin Deklarasi Khilafatul Muslimin Kembali Ke NKRI

    KOTA CIREBON - Belasan pengikut Khilafatul Muslimin Cirebon melakukan deklarasi setia terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)  dan akui ideologi Pancasila, yang berlangsung di aula Sanika satyawada Polres Cirebon Kota, Selasa(12/7/22).

    Kapolres Cirebon Kota AKBP M Fahri Siregar, menjelaskan, "Berawal adanya video viral konvoi Khilafatul Muslimin yang sempat beredar di media sosial. Kami  Langsung mencari tahu keberadaan kelompok Khilafatul Muslimin di wilayah hukum Cirebon Kota.".Ujar Alumni Akpol 2002 ini.

    Lanjut Fahri, "Berawal dari video viral tersebut,  kami langsung menindaklanjuti dan ditemukan 15 Anggota Khilafatul Muslimin. Setelah dilakukan pendataan, kami melakukan pembinaan untuk kembali dan setia ke NKRI. Hingga akhirnya, melakukan deklarasi pada saat ini, " ujarnya.

    Disaat bersamaan kasi humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, mengatakan, "pembacaan deklarasi disaksikan Forkompinda Kota Cirebon, dan mengakui ideologi Pancasila serta setia dengan NKRI.  Mengakui Pancasila sebagai ideologi setelah adanya pembinaan dari Pemerintah Kota Cirebon, TNI-Polri maupun Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Kementerian Agama, " tuturnya.

    "Apabila kita bisa mendalami 5 sila dalam Pancasila maka kita sudah tentu NKRI. Diharapkan Khilafatul Muslimin Kota Cirebon dapat kembali mengamalkan pancasila dalam kehidupan sehari-hari, " jelas Ngatidja.

    Dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Walikota Cirebon Drs. H. Nasrudin Azis, SH, Kapolres Cirebon Kota AKBP Dr. M. Fahri Siregar, SH S.IK, MH, Danrem 063/SGJ Kolonel Inf. Dany Rakca, SAP, M. Han, Ketua DPRD Kota Cirebon diwakili oleh Anggota DPRD Kota Cirebon Fraksi Partai Demokrat / Komisi 1 R. Endah Arisyana Sakanti, SH, Dandim 0614 Kota Cirebon Letkol INF. Robil Syaifullah, S.IP, Kepala Kejaksaan Negeri Kota Cirebon Umaryadi, SH, MH, Kepala Pengadilan Negeri Kota Cirebon Achmad Rifai, SH, MH.

    Hadir pula Kepala Kesbangpol Kota Cirebon Drs. Buntoro Tirto, AP, MH, Kepala Kenenag Kota Cirebon H. Moh. Ahsan, S.Ag, Ketua MUI Kota Cirebon diwakili oleh KH Djailani Said, Ketua FKUB Kota Cirebon KH. Abdul Hamid, Ketua PCNU Kota Cirebon KH. Mustofa Rajid, M.Pdi., Kabag OPS Polres Cirebon Kota Kompol Asep Saepudin Fiqih, SH, Kasat Reskrim Polres Cirebon Kota AKP Perida Apriani Sisera S.IK, MH, Kasat Binmas Polres Cirebon Kota Iptu Dadang Suprayogi, SH, Kapolsek Kesambi Polres Cirebon Kota Iptu Sudarsono, SH, KBO Sat Intelkam Polres Cirebon Kota Iptu Mukman Aris Hermanto serta Mas'ul Kesambi an. MMS., Baitul Maaliyah Khalit an. IQ., Harisul Maaliyah an. HA dan Amnu Wa Difau an. AM, tutup Iptu Ngatidja. SH.MH. (Bekti)

    polresta cirebon kota kota cirebon jawa barat polda jabar
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Polresta Cirebon Distribusikan Puluhan Hewan...

    Artikel Berikutnya

    Cabuli Anak dibawah Umur, Satreskrim Polresta...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Panglima TNI Bersama Ketum Dharma Pertiwi Resmikan Kantor Dharma Pertiwi di Menteng
    Hendri Kampai: Di Indonesia, Rakyat Lebih Percaya Cuwitan Netizen daripada Omongan Pejabat?
    Panglima TNI Resmikan Gedung Trisula Denjaka dan Serahkan Ransus Mobile Dual Ramp System
    Polri Ungkap Tiga Kasus Besar Judi Online: Sita Aset Rp61 Miliar, Ungkap Sindikat Internasional

    Ikuti Kami